Detail Berita

SOTK (Struktur Organisasi dan Tata Kelola) Prodi PGSD Tahun 2021

[Purworejo, 21/09/2021] Kegiatan SOTK pada tahun 2021 dilakukan secara daring melalui Zoom Meeting. Untuk Prodi PGSD dijadwalkan pada hari Rabu, 21 September 2021 pada pukul 10.00 - 11.00 WIB. SOTK merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan setiap prodi di UM Purworejo untuk menyambut mahasiswa baru supaya mereka mengetahui tentang struktir organisasi dan tata kelola di program studi yag mereka ambil. Peserta SOTK tahun 2021 sangat antusias sekali dalam mengikuti materi yang disampaikan oleh Ketua Program Studi PGSD yaitu Ibu Rintis Rizkia Pangestika, M.Pd. Hal-hal yang disampaikan antara lain: 

1. Visi Misi Program Studi PGSD

2. Struktur Organisasi Prodi PGSD

3. Pelaksanaan Perkuliahan

4. Tata Tertib Perkuliahan

5. Tata Cara Mengirim Pesan ke Dosen

6. Sistem Pendidikan

7. Kurikulum Prodi PGSD